yayasanhadjikalla.or.id – Siti Khadijah (36 th), seorang ibu rumah tangga beranakan empat orang, menerima bantuan mesin jahit dari Yayasan Hadji Kalla. Ia adalah salah satu penerima bantuan diantara 3 orang kader tahun ini.

Ibu yang sering disapa Ija ini, telah dibina oleh yayasan selama enam bulan. Ija telah mengikuti pelatihan menjahit tahap pertama dan dilanjutkan dengan kelas lanjutan selama tiga bulan.

Bantuan usaha yang diberikan, adalah seperangkat mesin jahit merek JANOME L395 diserahkan langsung kepada Ibu Siti Khadijah di LEC Athirah Antang, Jumat, 12 Mei 2017.

Ija merencanakan, dengan adanya bantuan ini, Ia dapat membantu suami dalam menambah ekonomi rumah tangga. Membuka usaha kerja kecil-kecilan dengan menerima permak dan menjahit pakaianĀ perempuan, menjadi bekal pendapatan dari hasil pelatihan yang diikutinya selama ini.

Sebagai wujud perhatian Yayasan Hadji Kalla untuk mendukung terbukanya kran Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Makassar adalah penyerahan bantuan modal yang akan digunakan oleh sekelompok ibu rumah tangga. Tujuannya, agar meningkatkan nilai ekonomis dan membantu meringankan keuangan keluarga, khususnya yang berpenghasilan rendah (MBPR).

Program pelatihan menjahit yang sudah berlangsung sejak 4 tahun terakhir ini, dengan jumlah alumni yang sudah mencapai 200an orang, diseleksi secara bertahap agar target penerima bantuan tepat sasaran.